Batas Shalat Ketika Hendak Melahirkan

Pertanyaan:
Bismillah. Ustadz, bagaimana hukum shalat wanita yang sedang dalam kondisi hampir melahirkan, di mana ia sudah tidak berdaya karena sakitnya proses persalinan sementara sudah masuk waktu shalat? Apakah ia sudah dihukumi nifas atau wajib meng-qadha shalatnya pada waktu selesai nifasnya? Jazakumullahu khairan.
Umi Saad (**saad@***.com)
Jawaban:
Bismillah.
Tentang darah yang keluar beberapa saat sebelum melahirkan, dirinci menjadi dua.
Jika keluarnya darah tersebut disertai dengan sakitnya kontraksi karena proses pembukaan maka darah adalah darah nifas.
Jika keluarnya darah tersebut tidak disertai dengan kontraksi maka darah itu bukan nifas, tetapi istihadah.
Syekh Muhammad bin Shaleh Al-Utsaimin menerangkan bahwa Syekhul Islam Ibnu Taimiyah mengatakan, “Darah yang dilihat wanita ketika mulai berkontraksi itu berstatu sebagai darah nifas. Yang dimaksud “kontraksi” adalah ‘proses pembukaan yang merupakan tahapan proses melahirkan’. Jika tidak disertai kondisi semacam ini maka bukan nifas.” (Majmu’ Fatawa Syaikh Ibni Utsaimin, 4:328)
Allahu a’lam.
Dijawab oleh Ustadz Ammi Nur Baits (Dewan Pembina Konsultasi Syariah).
Artikel www.KonsultasiSyariah.com

Related Posts:

  • Praktek Shalat Witir Tiga Rakaat Pertanyaan : Saya mau bertanya tentang shalat witir dua rakaat setelah itu salam lalu ditambah satu raka’at lagi dan salam sehingga shalat witirnya menjadi 3 rakaat. Apa landasan amalan ini? Atas penjelasan ustadz, saya uc… Read More
  • Status Wudhu' Yang Masih Menyisakan Sisa-Sisa Makanan Di Sela-Sela Gigi Biasanya setelah selesai makan sisa-sisa makanan masih tertinggal di sela-sela gigi. Ketika berwudhu' atau mandi janabah kami tidak bisa menghilangkan sisa-sisa makanan yang melekat tersebut. Sahkah wudhu' dan mandi janabah… Read More
  • Enggan Merapatkan Kaki Ketika Shalat Perlu diketahui, dalam shalat berjama'ah hendaknya kaki kita menempel erat pada kaki orang di sebelah sampai tidak ada celah. Sebagaimana sabda Nabi Shallallahu’alaihi Wasallam: اقيمو صفوفكم وتراصوا, فانيِّ اراكم من و… Read More
  • Tanya Jawab Sholat Ringkas Berikut ini adalah tanya jawab tentang Sholat secara ringkas yang kami ambil dari portal-ilmu.net : 1.Siapa yang lebih utama, imam atau muadzdzin? 2.Jika Bacaan Imam Terlalu Cepat 3.Batas Akhir Shalat ‘Isya 1.Siap… Read More
  • Hukum Berwudhu', Minum Dan Buang Air Kecil Sambil Berdiri Adakah larangan berwudhu', minum dan buang air kecil sambil berdiri? Alhamdulillah, seorang muslim boleh berwudhu' menurut keadaan yang lapang baginya, boleh duduk ataupun berdiri. Ia boleh minum sambil duduk… Read More

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.